Sebanyak 34 orang menteri dan setara menteri telah dilantik Presiden Susilo Bambang Yudoyono; Kamis,22 Oktober 2009. Disitu ada ucapan sumpah jabatan. Lalu ada sambutan presiden diakhiri ucapan selamat dari para hadirin. Saya tidak tahu apakah acara itu diakhiri dengan doa atau tidak. Yang terpenting inti dari acara seremonial itu bagaimana komitmen semua menteri harus diujudkan dalam bentuk kerja nyata. Harus jelas sekali apa visi dan misi serta program yang berpihak pada rakyat. Tidak bisa bekerja hanya dengan komat kamit. Yakni cuma sebatas ungkapan yang tidak jelas apa maksudnya. Sangat kabur apa yang ingin dituju sang menteri dan apa pula programnya dalam jangka waktu tertentu.  Karena itu ada baiknya terus dikembangkan ketrampilan dan sikap serta pola koordinasi serba sistem dan lateral di kalangan staf atau subordinasinya; tidak saja untuk lingkungan internal tetapi juga dengan eksternal. SELAMAT BERTUGAS DENGAN PENUH AMANAH.